Walikota Langsa Dibiarkan Jalan Sendiri

Rate this posting:
{[['']]}
AtjehUpdate.com, LANGSA - LSM Gadjah Puteh mengaku prihatin melihat kinerja Walikota Langsa, Usman Abdullah,SE yang terkesan seperti dibiarkan berjalan sendiri, terutama dalam merealisasikan program kerja Pemko Langsa.

Demikian dikatakan Sekjend Gadjah Puteh, T.Syaifuddin,SH yang didampingi oleh Kadiv Humas Gadjah Puteh, Mahlil Hasbi pada atjehupdate.com, Rabu (26/7) diruang kerja.

Menurutnya, hal itu terjadi oleh karena tidak terlepas dari lemahnya pengelolaan manajemen sejumlah bagian di jajaran sekretariat Pemko Langsa dalam menjalankan peran dan fungsinya

Dikatakannya, tidak semestinya seluruh permasalahan yang terjadi di Pemko Langsa harus dihandle oleh walikota, bahkan beliau yang menjawab atau menjelaskannya secara langsung ke publik lewat media. Seperti yang baru-baru ini terjadi terkait persoalan tanah lahan TPA di Keumuning

Gadjah Puteh juga mempertanyakan peran dan tanggung jawab Sekdakot terhadap fungsi Bagian Humas dan Bagian Hukum Sekretariat sebagai pengacaranya Pemko serta BLHKP yang terkesan tidak mau tau.

"Mereka ini kemana saja, peran dan fungsinya apa, ini patut dipertanyakan," tegas T Syaifuddin.

Selain itu juga Gadjah Puteh menilai masih lemahnya dukungan dari  parlemen, khususnya dari fraksi maupun partai pengusung terhadap terobosan yang ditempuh oleh Walikota Langsa, seperti rencana Pemerintah Kota terkait program pembangunan bandara pesawat perintis.

Terkait rencana itu, masyarakat tidak pernah mendengar ada anggota DPRK Langsa dari fraksi maupun partai pengusung yang berbicara di media guna mendukung program besar itu.

"Sangat ironis kondisinya, tapi mau bagaimana lagi, itulah realita yang tersaji, dukungan moril hanya datang dari ketua fraksi PA DPRA, namun Dewan DPRK nya pada kemana," tanya Sekjend ini heran.

Pada kesempatan yang sama, Mahlil Hasbi turut mengkritisi minimnya peran Sekdakot Syahrul Thaib yang dianggap hanya diam dan tidak mampu bersinergi dengan atasannya, semisal fakum nya fungsi Humas pemko yang tidak mengeluarkan satu kata pun untuk mengklarifikasi dan menyuarakan program pemerintah kota dalam menjalankan fungsinya sebagai corong Pemko Langsa, ujarnya.

Pihaknya berharap Walikota Langsa segera menyadari dan memahami kondisi itu, dan disarankan untuk segera mengambil langkah kongkrit dan tegas, agar kedepan program kerja pemko selain mendapatkan dukungan dari masyarakat juga didukung dari kalangan internal, terutama menyangkut dukungan politis dari fraksi ataupun partai pengusung di parlemen, imbuhnya.[Jagad]


Share on Google Plus

About update atjeh

Atjehupdate.com - Media Tegas Berimbang

0 komentar:

Post a Comment