AtjehUpdate.com,- LANGSA, Ketua DPD II
Partai Golkar Kota Langsa Ilham Pangestu akan melaksanakan shalat Idul Adha
1438 H di Masjid Rahmah Gampong PB. Tunong, Kecamatan Langsa Baro, Pemko
Langsa.
Hal itu disampaikan bendahara
DPD II Partai Golkar Kota Langsa Saipullah pada atjehupdate.com diruang
kerjanya Kantor Sekretariat partai berlambang pohon Beringin itu, Kamis (31/08).
"Insya Allah,
rencananya ketua melaksanakan shalat Idul Adha 1438 H, Jum'at (01/09) di Masjid
Rahmah Gampong PB.Tunong," kata Saipullah.
Selanjutnya, usai
pelaksanaan shalat, bertempat dikediamannya Jl. lilawangsa No.76 Gampong PB.
Tunong akan menggelar silaturrahim bersama masyarakat, kader dan pengurus
partai serta para tokoh masyarakat Kota Langsa.
Agenda lainnya yaitu
silaturrahmi bersama para ketua lintas partai politik (Parpol) Kota Langsa dan
forkopimda telah terjadwalkan, imbuhnya.[Jagad]
0 komentar:
Post a Comment