Polwan Santuni Tukang Parkir dan Petugas Sapu Jalan

Rate this posting:
{[['']]}

AtjehUpdate.com,- LANGSA, Sejumlah Polisi wanita (Polwan) yang bertugas di Jajaran Polres Langsa, Selasa (29/08) melaksanakan kegiatan bhakti sosial dan serahkan bingkisan tali asih berupa Sembako berupa Mie Instan, migor dan gula kepada sejumlah tukang parkir dan petugas sapu jalan di Kota Langsa.

Kapolres Langsa AKBP Satya Yudha Prakasa, SIK didampingi Kasat Lantas Polres Langsa AKP Vifa Fibriana Sari, SIK pada atjehupdate.com, mengatakan, kegiatan bhakti sosial dan penyerahan bingkisan tali asih itu bagian rangkaian kegiatan jelang Hari Ulang Tahun (HUT) Polwan Ke-69 tahun 2017.

"Kegiatan ini melibatkan 15 personil Polwan yang bertugas di jajaran Polres Langsa," kata Kapolres.

Sementara itu, AKP. Vifa Fibriana Sari ,SIK mengatakan, keluarga besar Polwan Polres Langsa berharap di hari jadinya yang Ke-69 kiprah dan eksistensi Polwan semakin dirasakan keberadaannya ditengah  masyarakat, serta Polwan diharapkan untuk terus meningkatkan kinerjanya terutama terhadap pelayanan prima bagi masyarakat.

"Dengan sikap optimis, Polwan kedepan semakin menjadi lebih baik, selamat Dirgahayu Polwan," tegasnya.[Jagad]
Share on Google Plus

About update atjeh

Atjehupdate.com - Media Tegas Berimbang

0 komentar:

Post a Comment