LANGSA – H.Yusuf Rani tokoh masyarakat yang
juga mantan manager PSBL langsa, mendapat dukungan penuh dari sejumlah tokoh
pemuda serta Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dalam bursa kandidat Ketum PSBL
periode 2017-2021.
"Kami
sangat berharap Yusuf Rani bisa menjadi Ketum PSBL kedepan, karena kiprahnya
sebagai pengurus sepakbola khususnya di Langsa sudah tak diragukan lagi,"
kata Rizki tokoh muda Kota Langsa, Rabu (1/3).
Disamping
itu, sosok Yusuf Rani juga kini menjabat sebagai Geuchik Gampong Paya Bujok Tunong
sudah sangat familiar dikalangan bola mania
Kota Langsa, disamping ahli dalam
mengurus dapurnya elang biru, juga sudah sangat mahir soal mencari dana.
Seyogya
nya sosok seperti dia maju untuk menjadi ketum karena sarat pengalaman dalam
memajukan skuad tim elang biru untuk bisa melaju ke divisi utama.
"Kami
dari kalangan tokoh muda dan bola mania sangat mendukung Yusuf Rani maju
sebagai Ketum PSBL, yang kini baru tiga orang yang sudah mendaftar yakni, Said
Mahdum, Samsul alias Robert dan Yoesdinur," terang Rizki.
Hal
senada juga diutarakan Direktur Eksekutif Gadjah Puteh, Sayed Zahirsyah
Al-Mahdi, bahwa mendukung dan berharap agar Yusuf Rani maju sebagai calon ketum
PSBL, kita yakin tokoh yang satu ini dapat memenangkan persaingan dalam perhelatan Ketum
PSBL mendatang yang akan digelar 17 Maret 2017.
"Kita
berharap agar muncul figur yang baru sebagai Ketua Umum PSBL, hingga nantinya
diharapkan dapat memajukan bonden sepakbola kebanggaan warga langsa ini” terang
Sayed.
Sayed
juga menambahkan, kalaulah susunan kepengurusan dari mulai Ketum hingga level
anggota tidak direposisi kepengurusannya, maka niscaya nasib si elang biru akan
jalan ditempat,"kita sangat pesimis kalaulah struktur kepengurusan masih
saja bertengger orang-orang lama,"tegas Sayed.
Secara
terpisah, Yusuf Rani, yang dihubungi wartawan terkait dukungan dari berbagai
pihak untuk menjadi Ketum PSBL, mengatakan,"belum tau dan kita lihat nanti
sajalah," ujar singkat, Yusuf Rani. [Ra]
0 komentar:
Post a Comment