APGALA Salurkan Bantuan ke Pidie Jaya

Rate this posting:
{[['']]}

LANGSA - Asosiasi Persatuan Geuchik Kota Langsa (APGALA) akan  salurkan bantuan bagi masyarakat korban gempa bumi di Kabupaten Pidie Jaya (Pijay), para geuchik ini juga akan melakukan kunjungan silahtuhrahmi ke-Kabupaten Aceh Pidie pada Kamis(22/12).

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka menyerahkan bantuan berupa 100 paket  sembako seperti, beras, mie instan, telor, minyak goreng, gula pasir, air meneral, ikan sarden, pampers bayi,  pembalut wanita,  kelambu dan berbagai jenis sembako lainnya.

Kegiatan ini kita lakukan sebagai bentuk kepedulian sebagai sesama saudara yang sedang berduka, demikian dijelaskan H.M.Yusuf Rani selaku koordinator pelaksana kegiatan  bakti sosial tersebut.

"Bantuan ini adalah refleksi dari kepedulian dari seluruh masyarakat gampong di langsa yang disalurkan melalui wadah para geuchik ini, kita berharap bantuan yang tidak seberapa ini nantinya akan bisa dipergunakan dan bermanfaat bagi saudara kita di Pijay," katanya


Barang-barang bantuan ini  akan diantar langsung oleh para geuchik  dan kita lakukan besok pagi Kamis (22/12) dengan menggunankan 1 unit mobil pick up L-300, tandas H.M.Yusuf Rani yang juga saat menjabat sebagai geuchik gampong pb.tunong di langsa.

Dikatakannya, sumber dana terhadap bantuan tersebut diperoleh dari sumbangan yang dikumpulkan dari persatuan Gechik se-Kota Langsa dan atas inisiatif  sendiri oleh para geuchik tanpa ada arahan ataupun masukan dari pihak lain.

“Kami berharap dengan bantuan ala kadarnya ini kiranya dapat berguna dan juga dapat meringankan beban warga masyarakat korban bencana gempa bumi,” harap M.Yusuf yang juga sebagai ketua APGALA.(Red/Eff)
Share on Google Plus

About update atjeh

Atjehupdate.com - Media Tegas Berimbang

0 komentar:

Post a Comment