Pengurus Dema STAI Tapaktuan Periode 2017/2018 Resmi Dilantik

Rate this posting:
{[['']]}



AtjehUpdate.com,- Aceh Selatan, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tapaktuan gelar pelantikan Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) periode 2017-2018, bertempat di rumoh agam Gampong Hilir Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan yang dilantik langsung oleh Wakil Ketua III bidang kemahasiswaan, Rusdi Kurniawan M. Pd, Selasa (29/08).

Pelantikan Dema STAI Tapaktuan  turut dihadiri bupati Aceh Selatan H T Sama Indra SH, Sekdakab Nasjuddin, pimpinan  yayasan STAI Tapaktuan M Nasir Gani SH, ketua STAI Tapaktuan Maidar Darwis M. Ag, Wakil Ketua II Indra Hidayat M, Ag, Wakil Ketua III Rusdi Kurniawan M. Pd, Para Dosen dan Civitas Akademika STAI Tapaktuan, Pengurus Dema Politeknik, Pengurus Sema Akper Pemkab, Pengurus Ikatan Mahasiswa Pelajar Samadua (IMPS), serta seluruh mahasiswa STAI Tapakatun.

Ketua STAI Tapaktuan Maidar Darwis M,Ag pada sambutannya menyampaikan terimakasih kepada bapak bupati Sama Indra yang sudah berkenan hadir pada acara pelantikan penggurus Dema STAI Tapaktuan  periode 2017/2018.

"Sebuah kebangaan bagi kami  atas kehadiran bapak Sama Indra pada pelantikan pengurus Dema STAI Tapaktuan periode 2017/2018" ungkapnya.

Lanjutnya, Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dibawah pimpinan bapak Sama Indra telah banyak berkontribusi untuk kemajuan kampus STAI Tapaktuan, diantaranya pembebasan lahan untuk pembangunan kampus STAI Tapaktuan yang berada di Gampong Payo Nan Gadang Kecamatan Samadua Kabupaten Aceh Selatan.

"Berkat kerja keras bapak bupati sudah ada lahan untuk bangunan kampus STAI Tapaktuan" terangnya.

Tambah Maidar Kedepan kita berharap kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dibawah pimpinan Teuku Sama Indra dapat bekerja sama dalam membangun dunia pendidikan di Aceh Selatan.

"Kami siap jika dilibatkan untuk menyusun  terobosan terobosan baru untuk Aceh Selatan terdepan khusunya dalam duni pendidikan" tutupnya.[FT]


Share on Google Plus

About update atjeh

Atjehupdate.com - Media Tegas Berimbang

0 komentar:

Post a Comment